Perencanaan Partisipatif Pembangunan Desa melalui Pelatihan Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) Desa Cipeuteuy

 LATIN dan P4W bersama para peserta pelatihan penyusunan RPJM Desa

 di Gedung Aula Balai Desa Cipeuteuy

LATIN/Adinda Egreina

 

LATIN.OR.ID –  Hari Kamis, 25 Januari 2024, Gedung Aula Balai Desa Cipeuteuy Kecamatan Kabandungan, Kabupaten Sukabumi dipadati oleh berbagai macam entitas masyarakat, diantaranya P4W-IPB University, LATIN, Absolute Indonesia, Pemerintah Desa Cipeuteuy, LPM Desa Cipeuteuy, Karang Taruna, PKK, Balai Penyuluhan Pertanian Kecamatan Kabandungan, Patriot Desa – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Jawa Barat, dan tokoh-tokoh masyarakat Desa Cipeuteuy. Siang hari itu terselenggara pelatihan penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) Desa dengan pendekatan perencanaan partisipatif oleh Divisi Perencanaan dan Pengembangan Komunitas P4W-IPB University bersama LATIN, Absolute Indonesia dan Pemerintah Desa Cipeuteuy. Kegiatan ini berlangsung selama 2 (dua) hari,pada tanggal 25-26 Januari 2024.

 

Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) Desa merupakan rencana kegiatan pembangunan desa dalam jangka 6 (enam) tahun yang telah diatur dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri  Nomor 114 Tahun 2014 tentang Pedoman Pembangunan Desa. RPJM Desa harus ditetapkan dalam jangka waktu 3 (tiga) bulan sejak pelantikan kepala desa terpilih. 

Purnama Wijaya selaku Kepala Desa Cipeuteuy saat memberi sambutan dalam pelatihan penyusunan RPJM Desa

 

“Kenapa dalam penyusunan RPJM Desa Cipeuteuy ini melibatkan P4W IPB University, LATIN, dan tokoh masyarakat desa selain tim penyusun? Karena menurut saya, ketika dalam perencanaannya saja tidak baik, maka dalam implementasinya yang berpotensi tidak tepat sasaran semakin tinggi”, ungkap Purnama Wijaya, Kepala Desa Cipeuteuy yang baru saja terpilih dalam memberikan sambutan pelatihan pada hari pertama.

 

Ia menambahkan bahwa dokumen RPJM Desa ini menjadi buku panduan bagi Pemerintah Desa dalam melakukan kegiatan pembangunan di desa selama 6 (enam) tahun mendatang. Oleh sebab itu, dalam penyusunan RPJM Desa harus dilakukan bersama elemen masyarakat desa serta difasilitasi oleh P4W IPB University dan LATIN untuk memandu perencanaan yang partisipatif. 

 

“Kami cukup senang bisa berkumpul kembali dengan masyarakat Desa Cipeuteuy. Kali ini kita akan berupaya bersama dalam penyusunan rencana pembangunan desa 6 (enam) tahun mendatang”, ungkap Prof.Dr. Iskandar Lubis, MS selaku Plt.Kepala P4W IPB University dalam sambutannya. 

 

Tahun 2018 lalu, P4W IPB University  pernah memfasilitasi Pemerintah Desa Cipeuteuy dalam penyusunan RPJM Desa periode 2018-2023. Saat itu, Pemerintah Desa Cipeuteuy dan masyarakat menjadi aktor utama dalam penyusunan RPJM Desa. Beberapa hal yang harus diperhatikan dalam penyusunan RPJM Desa diantaranya yaitu arah kebijakan pembangunan di tingkat kabupaten hingga nasional, permasalahan dan potensi desa, analisis visi dan misi Kepala Desa Cipeuteuy, tahapan penyusunan RPJM Desa, dan alat-alat partisipasi yang digunakan dalam proses penyusunan RPJM Desa.

 

“Kita perlu menyelaraskan dokumen rencana pembangunan baik di tingkat Kabupaten Sukabumi, Provinsi Jawa Barat hingga Visi Indonesia Emas 2045”, tambah Abdul Jamaludin, selaku salah satu fasilitator dalam presentasinya.

 

Ia menambahkan bahwa dokumen-dokumen perencanaan pembangunan yang terkait dengan Desa Cipeuteuy, seperti  RPJPD dan RPJMD Kabupaten Sukabumi; RPJPD dan RPJMD  Provinsi Jawa Barat; Rencana Strategis Satuan Kerja Perangkat Daerah Kabupaten Sukabumi; Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Sukabumi, dan  Visi Indonesia Emas 2045 diperlukan sebagai acuan, terutama dalam penyelarasan anggaran di tingkat daerah. 

Selanjutnya Galuh Syahbana Indraprahasta juga menyampaikan poin-poin penting yang harus dilihat dalam menggali permasalahan dan potensi desa seperti keberadaan industri mikro, lembaga keuangan di desa, komoditas unggulan, potensi kebencanaan, permukiman, pendidikan dan keamanan desa. 

Peserta pelatihan penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) Desa Cipeuteuy

 

Penyampaian materi disampaikan oleh perwakilan dari P4W-IPB University dan LATIN yang mencakup materi analisis visi dan misi kepala desa terpilih dan  tahapan penyusunan RPJM Desa oleh Arief Rahmandan Andi Yoga Saputra dari P4W IPB University, dilanjutkan dengan materi alat-alat partisipasi yang digunakan dalam proses penyusunan RPJM Desa disampaikan oleh Novan Aji dari LATIN. Penyampaian materi ini  dilengkapi dengan sesi tanya jawab antara elemen masyarakat desa, pemerintah desa dan fasilitator.

 

Hari kedua pelatihan penyusunan RPJM Desa Cipeuteuy dilakukan dengan proses musyawarah rencana strategis antara Pemerintah Desa Cipeuteuy, Absolute Indonesia, P4W-IPB University dan LATIN. Optimalisasi dan akselerasi proses implementasi program yang tertuang dalam RPJM Desa menjadi komitmen bersama dalam musyawarah ini.

Penulis : Bambang Tri Daxoko

Penyunting : Sastiviani Cantika